PKM Aman Jaya di Museum Gunung Api Yogyakarta
Tepat dalam akhir tahun 2022 kemarin, keluarga besar Akademi Maritim Nasional Jakarta Raya ( Aman Jaya) menghelat dua rangkaian acara sekaligus yang dipusatkan di Yogyakarta. Kegiatan dan tema acara tersebut yakni family gathering dan Pengabdian Kepada Masyarakat ( PKM). 28/12/2022). Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dari Aman Jaya diadakan di Yogyakarta tepatnya di MGM Yogyakarta atau Museum Gunung Api, dengan tema peyuluhan tentang “ Kesiapsiagaan Bencana Erupsi & Pentingnya Menjaga Keselamatan dari Bencana Bagi Wisatawan dan Masyarakat Sekitar Obwis Gunung Merapi.” Tema dan lokasi ini dipilih menurut Direktur, Akademi Maritim Nasional Jakarta Raya ( Aman Jaya), Kol.TNI. ( Purn). Samiyono, SE. M.SI karena melihat dari tujuan dan definisi PKM itu sendiri dan melihat tingkat efektif tujuan tersebut. “PKM kan merupakan pelaksanaan pengamalan ilmu pengetahuan dan teknologi kepada masyarakat secara kelembagaan melalui metodologi…