AMAN JAYA Terima Hibah iStow CE, Dorong Digitalisasi Keselamatan Pelayaran di Pembelajaran Kampus
Akademi Maritim Nasional Jakarta Raya (AMAN JAYA) menjadi salah satu lembaga pendidikan kepelautan yang menerima hibah perangkat lunak iStow Campus Edition (CE) dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Penyerahan berlangsung di Politeknik Pelayaran Surabaya pada Sabtu (23/8/2025), dalam rangka program ITS Berdampak. Hibah ini diberikan kepada berbagai lembaga pendidikan kepelautan dan Mahkamah Pelayaran Indonesia, sebagai upaya mendukung digitalisasi dan peningkatan keselamatan pelayaran nasional. Kepala BPSDM Perhubungan, Dr. Djarot Tri Wardhono, menegaskan bahwa sektor pelayaran memegang peran vital dalam distribusi logistik nasional maupun internasional. “Selain teknologi berkualitas, kita perlu meningkatkan SDM dengan bantuan teknologi seperti ini. iStow CE diharapkan membantu taruna memahami pentingnya keselamatan pelayaran sesuai standar internasional,” ujarnya. Dekan Fakultas Teknologi Kelautan ITS, sekaligus penggagas iStow, Dr. Setyo Nugroho, menjelaskan bahwa perangkat ini dikembangkan sejak 2006 dan kini telah mencapai…








