
Di tanggal 05 Juli 2025 partai final Pickleball memperingati Hari Pelaut sedunia, Akademi Maritim Nasional Jakarta Raya kembali menorehkan prestasi gemilang dalam ajang olahraga Pickleball yang digelar dalam rangka memperingati Hari Pelaut se-Dunia.
Turnamen ini diikuti oleh berbagai perguruan tinggi maritim se Indonesia dan klub olahraga se-Jabodetabek, menjadikan kompetisi semakin ketat dan penuh semangat.
Tim Pickleball AMAN JAYA berhasil meraih posisi Juara 2, membuktikan dedikasi, kerja keras, dan kekompakan mereka di atas lapangan.
Dengan persiapan terbaik sebelum turnamen, para atlet Pickleball AMAN JAYA telah mempersiapkan diri dengan latihan maksimal dan fokus untuk memenangkan pertandingan tersebut.

Di babak penyisihan, tim AMAN JAYA menunjukkan dominasi dengan kemenangan telak , namun, di babak semifinal, tim ini diuji ketangguhannya saat menghadapi tim kuat dari berbagai Perguruan Tinggi Maritim se Indonesia.
Pertandingan berlangsung sengit dengan skor berimbang, namun berkat ketenangan dan taktik bermain cerdas, AMANJAYA berhasil melaju ke final.
Turnamen final menjadi momen paling menakjubkan. Meski bermain dengan penuh semangat dan strategi matang, tim AMAN JAYA harus mengakui keunggulan lawan.
Namun, pertandingan ini menunjukkan kelas mereka sebagai salah satu tim terbaik di ajang ini.
Pencapaian sebagai Juara 2 ini bukan sekadar medali, tetapi bukti nyata bahwa semangat kelautan, pantang menyerah, disiplin, dan kerja sama tim tercermin dalam setiap pertandingan.
Dalam upacara penutupan, kapten tim Pickleball AMAN JAYA menyampaikan rasa terima kasih kepada Ketua Panitia Penyelenggara Pickleball DKI Jakarta , Direktur AMAN JAYA Bpk. Samiyono.,SE.,M.SI., M.Tr Opsla yang sangat support kepada olahraga yang tergolong baru, serta seluruh pihak yang mendukung, termasuk para staff akademik, teman satu tim, dan penonton yang memberikan dukungan tanpa henti.

Dalam sambutan Direktur AMAN JAYA Bpk. Samiyono.,SE.,M.Si.,M.Tr Opsla menyatakan ” Bahwa prestasi ini semakin istimewa karena diperingati pada Hari Pelaut se-Dunia dan terus memberikan dukungan maksimal kepada seluruh taruna/I untuk mengingatkan kita akan pentingnya jiwa kompetitif, kebugaran fisik, dan sportivitas—nilai-nilai yang juga dijunjung tinggi dalam dunia kemaritiman.”
Dengan raihan ini, tim Pickleball AMANJAYA bertekad untuk terus meningkatkan kemampuan dan target lebih tinggi di kompetisi mendatang melalui kompetisi internal maupun external yang akan di ikuti ke depan.
Selamat untuk Tim Pickleball AMAN JAYA dimana prestasi tersebut adalah kebanggaan almamater dan inspirasi bagi generasi pelaut masa depan! (Humas AMAN JAYA)